xx

xx
Tampilkan postingan dengan label akun. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label akun. Tampilkan semua postingan

Senin, 15 Februari 2016

Efek Banyak Akun Email Terpasang di Ponsel Android

Mempunyai banyak akun email di smartphone android memang mudah untuk dilakukan. Dengan hanya bebekal satu perangkat smartphone canggih ini seseorang bisa membuat dan menanam akun sebanyak yang diinginkan. Mempunyai akun email banyak memang ada saja alasannya, bahkan admin dunia android juga punya banyak sampai puluhan akun email, tapi semua ada fungsinya lho..hehe. Namun tahukah anda, ternyata menanam akun email terlalu banyak di smartphone android juga mempunyai sisi keuntungan dan kerugiannya juga. Silahkan simak ulasannya di bawah ini.

Umumnya beberapa pengguna gadget android menambahkan allamat atau akun email ketika ada keperluan khusus, seperti keperluan berkirim surel, menerima file tertentu dengan akun samaran atau dengan tujuan lainnya. Tapi dibalik itu semua tentu saja ada untung ruginya, imbasnya juga ada pada smartphone anda sendiri. 

efek banyak akun email di android

Keuntungan mempunyai banyak akun Email yang terpasang di smartphone adalah :

1. Pengguna android akan mudah menerima kiriman email dari semua akun yang terpasang hanya dengan 1 smartphone saja tanpa berganti atau logout dari satu akun ke akun yang lain layaknya di browser.

2. Pengguna akan mudah berganti akun tanpa harus logout di salah satu akun.

3. Dengan banyaknya akaun email yang terpasang di satu smartphone dan akun tersebut berkaitan dengan aplikasi lain seperti aplikasi google plus, aplikasi hangout, youtube dan sebaginya maka bila suatu saat menerima notifikasi yang terkirim di salah satu akun maka pengguna dapat dengan mudah membaca dan menerima kabar tersebut dari layar notifikasi.

4. dan masih banyak keuntungan lainnya.

Lalu apa kerugian memasang akun email di dalam 1 smartphone ? :

1. Tentu saja kuota data internet akan membengkak, mengapa ? karena semua akun tersebut secara default akan selalu tersinkronisasi dengan server email yang bersangkutan. Walau pada pengaturan lanjutan ada opsi yang bisa dipilih untuk mematikan proses sinkronisasi data.

2. Memberatkan kinerja ponsel. mengapa ? karena setiap alamat email yang terpasang di gadget juga memerlukan resource memori RAM untuk dapat bekerja secara maksimal, mulai dari sinkron data, service di balik layar yang selalu menyala dan berjalan dan lain sebagainya. Semakin banyak anda menanam akun email aktif di 1 smartphone maka semakin berat pula kinerja ponsel tersebut.

3. Waktu terbuang untuk mengurus semua email maupun notifikasi yang ada di 1 smartphone. Namun hal ini tidak masalah bila semua email tersebut sangat berarti bagi pekerjaan atau rutinitas keseharian masing-masing user.

Bagaimana, apakah anda termasuk salah satu yang menanam banyak akun email di 1 smartphone ?. Bila iya dan merasa gadget anda lemot atau kinerjanya semakin melambat sebaiknya Nonaktifkan proses sinkron data atau juga hapus saja akun email yang sekiranya tidak terpakai agar kinerja smartphone kembali normal. Semoga sedikit ulasan diatas bermanfaat.

Rabu, 27 Januari 2016

Cara amankan Akun FB via Verifikasi SMS

Masih seputar aplikasi social media populer di Seluruh Dunia yaitu Facebook, Kali ini Dunia android akan membahas tentang Keamanan akun di Aplikasi milik Google ini. Fokus kita kali ini tentang pengaturan Persetujuan Masuk ketika pengguna dari perangkat lain akan melakukan login dan akses ke akun facebook milik kita. Nantinya pengguna akan akan merasa aman dan nyaman ketika pengaturan keamanan Persetujuan masuk ini diaktifkan. Mau tahu apa itu pengaturan persetujuan masuk di aplikasi FB ? dan bagaimana cara kerjanya untuk mengamankan akun facebook dibuka orang lain via pengaturan ini ?, silahkan simak ulasan dan tutorialnya di bawah ini.

1 Akun Facebook memang bisa dibuka secara bersamaan di berbagai perangkat seperti di browser smartphone atau peramban di Komputer. Karena kemudahannya yang bisa diakses dimanapun tanpa harus keluar dari salah satu perangkat menjadikan akun facebook rawan penyalahgunaan oleh pihak lain. Ketika anda membuka FB di smartphone, anda tidak akan tahu apakah akun tersebut juga terbuka di perangkat lain atau tidak. Namun Aplikasi yang hebat tentu mempunyai beberapa opsi yang bisa digunakan untuk menjaga keamanan akun penggunanya.


Salah satu mode keamanan supaya akun FB anda aman dan tidak sembarang orang membukanya di perangkat lain maka perlu dilakukan otentifikasi atau verifikasi oleh pemiliknya, dan cara paling ampuh untuk mendapatkan notifikasi adalah melalui SMS di selular pemilik akun. Mengapa tidak pakai email ?, walau memakai verifikasi yang terkirim melalui email juga bisa dilakukan, namun pengguna tidak bisa menjamin apakah pembobol facebook tersebut juga dalam posisi 'memegang' akaun email si pemilik akun FB. Maka dari itu cara satu-satunya yang paling aman adalah melalui Kode verifikasi yang dikirim ke nomor selular pemilik akun via SMS. Kan tidak mungkin 1 nomor selular untuk beberapa orang bukan ?

Silahkan simak tutorial Pengaturan keamanan tentang persetujuan Masuk Facebook yang akan dikirim via SMS ke ponsel pemilik akun di bawah ini.

1. Silahkan Buka aplikais Facebook dan langsung masuk ke Opsi Menu, Letaknya di Tab paling kanan.

2. Setelah terbuka, pillih menu Keamanan

3. Di pengaturan Keamanan silahkan masuk ke opsi 'Persetujuan Masuk Menyala' (lihat contoh di bawah ini )



4. Akan tampak Halaman untuk memulai penyiapan pengaturan keamanan, silahkan klik tombol 'Mulai Penyiapan'

persetujuan masuk fb

5. Anda akan diminta memasukkan kata sandi untuk melanjutkan ke langkah berikutnya, Isi kata sandi dan klik tombol 'lanjutkan'

keamanan fb

6. Akan tampil di layar nomor telepone yang sudah anda kaitkan di Facebook, silahkan Klik lanjutkan atau anda bisa mengubah dahulu nomor telepone yang nantinya bisa menerima SMS untuk kode Verifikasi Login Facebook di selular anda.

verifikasi fb

Dengan tips diatas, nantinya bila ada seseorang atau anda sendiri yang masuk akun facebook dari perangkat lain akan ada notifikasi atau pesan masuk di ponsel anda yang berisi kode notifikasi. Kode tersebut akan menjadi kode verifikasi di perangkat yang akan digunakan untuk masuk akun FB. Jadi anda sudah tidak perlu khawatir lagi tentang keamanan akun FB dan anda yang selalu memegang kendali. Semoga bermanfaat.

Rabu, 20 Januari 2016

Cara Menambah Beberapa Akun Gmail Android

Mempunyai beberapa akun email atau akun google sudah menjadi hal yang umum bagi sebagian pengguna Internet dengan berbagai alasan tertentu pula. Ketika membuka akun email di Browser PC pengguna akan masuk dan keluar akun untuk membuka alamat email yang lainnya. Namun di smartphone android hal tersebut tidak akan terjadi karena di aplikasi Gmail milik google bisa menjalankan beberapa akun sekaligus dalam satu aplikasi tanpa menutup aplikasi yang lainnya.

Aplikasi Gmail di android bisa dimasukkan beberapa alamat email tanpa batas tergantung milik penggunanya. Jadi pengguna smartphone tidak perlu khawatir ketinggalan kabar berita email yang masuk dari beberapa akun yang dimilikinya. Jadi bila salah satu alamat email mendapat pesan masuk secara bersamaan maka notifikasi email masuk yang dimunculkan di layar anda juga sebanyak akun yang anda tanam pada smartphone anda.


Bagi sobat yang masih belum bisa melakukan setting atau memasukkan beberapa akun email google di smartphone android silahkan simak tipsnya di bawah ini.

1. Silahkan buka aplikasi Gmail di smartphone android sobat.

2. Setelah terbuka, langsung saja menuju ke opsi menu yang letaknya di pojok kiri atas.

3. Masuk ke menu Setelan dan masuk ke opsi 'tambahkan akun'


tambah akun gmail

4. Pilih opsi Google, setelah itu klik tombol berikutnya.

setelan akun gmail

5. Bila ada opsi 'akun yang sudah ada' atau 'buat baru' pilih saja opsi pertama.

6. Akan tampil isian alamat Email dan sandi, silahkan isi dengan akun yang ingin anda masukkan.

akun gmail

7. Selanjutnya ikuti proses selanjutnya sampai akun anda telah siap untuk digunakan.

Dengan cara diatas anda akan mempunyai beberapa akun yang berjalan secara bersamaan dan anda tidak perlu khawatir kehilangan kabar berita email atau notifikasi dari akun anda. Semoga tips diatas bermanfaat, terima kasih.

Selasa, 19 Januari 2016

Cara Lihat Sisa Penyimpanan Drive Google

Sudah pernah mencoba aplikasi Google Drive ?, kalau belum silahkan coba dahulu karena aplikasi gratis yang terintegrasi oleh akun google ini memungkinkan penggunanya mempunyai penyimpanan ( cloud ) sebesar 15GB. Bagi yang sudah memanfaatkan aplikasi Drive ada satu pertanyaan yang bagi pengguna awam sering dipertanyakan yaitu bagaimana cara melihat sisa penyimpanan atau free space di penyimpanan awan google drive ? Dunia android akan membahasnya untuk sobat semua, yuk disimak.

Google drive dalam versi Free pengguna akan memperoleh space gratis 15GB per akun. Bayangkan saja bila anda mempunyai 5 akun google maka sudah 75GB ruang penyimpanan gratis yang bisa anda gunakan. Dalam bahasan kali ini dunia android fokus membahas tentang cara melihat sisa ruang penyimpanan yang terpakai di Drive google milik kita. Dimana cara melihat ruang penyimpanan bisa langsung melalui aplikasi Drive di smartphone atau bisa juga melalui versi Web dari browser PC maupun gadget anda.


Di tutorial ini saya akan membahas cara melihat sisa ruang penyimpanan Drive melalui smartphone android via browser. Untuk cara melalui PC atau smartphone lainnya sama saja urutan dan cara pengaplikasiannya. 

1. Silahkan buka Browser di smartphone atau PC anda

2. Masuk ke alamat 'https://google.com/accounts' ( tanpa tanda petik ). Setelah itu masuk ke akun google dengan memasukkan alamat email dan password tentunya. Bila sudah otomatis masuk silahkan lanjut ke tutorial nomor 3.

3. Geser tampilan agak ke bawah dan masuk ke opsi 'Your Google Drive Storage', lihat contoh gambar di bawah.

google drive account

4. Anda akan masuk ke menu account preference dan langsung saja klik menu 'Storage'

storage drive

5. Akan tampak table statistik berbentuk Lingkaran dimana anda akan bisa melihat sisa ruang penyimpanan dari total penyimpanan yang anda punya di Drive.

space google drrive

Semoga tutorial singkat tentang Akun Google Drive diatas bermanfaat. Untuk pertanyaan silahkan layangkan komentar di kolom comment di bawah artikel ini. Terima kasih.

Senin, 18 Januari 2016

Cara Ubah Password akun Google dari Smartphone

Sudah tidak dipungkiri lagi kalau akun google sudah menjadi kebutuhan wajib bagi pengguna PC maupun smartphone dalam berinteraksi dengan akses internet. Apalagi khusus untuk pengguna smartphone android, tentu akun google sudah menjadi akun wajib karena gadget harus terhubung ke server google untuk melakukan sinkronisasi data di sistem android. Berbicara mengenai akun google, pasti pengguna langsung mengarah pada yang namanya email, padahal 1 akun google bisa untuk beberapa akses seperti youtube, blogger, google drive, maps dan lain sebagainya. Karena begitu banyaknya manfaat dari akun google maka menjaga keamanan akses masuk akun menjadi suatu hal yang tidak bisa dianggap remeh lagi.


google accounts

Untuk menjaga akun google tetap aman ada beberapa opsi yang bisa dilakukan oleh pengguna seperti melakukan verifikasi 2 langkah ataupun mengganti password secara berkala. Dan untuk kali ini Dunia android akan membahas tentang cara mengganti password akun google melalui smartphone android. Walaupun dalam tutorial kali ini mengkhususkan langkah demi langkah mengganti password dari smartphone android namun langkahnya sama persis ketika anda melakukannya di PC, intinya cuma beda gadget dan sistem operasi saja lho..hehe.

Mengubah password akun diperlukan untuk mengantisipasi hal-hal yang berkaitan dengan keamanan akun kita. Jadi tidak adda salahnya anda mengubah password akun setiap bulan atau beberapa bulan sekali agar yakin akun lebih aman dari pembobol. Cara mengubah password akun google mudah dan saya yakin sobat tidak akan kesulitan melakukannya, silahkan simak caranya di bawah ini.


1. Buka browser di smartphone anda, boleh menggunakan browser apapun namun saran saya gunakan browser chrome, opera atau browser bawaan android.

2. Sete;ah browser terbuka sempurna silahkan masuk ke situs keamanan akun google di 'https://www.google.com/accounts' ( tanpa tanda petik ) atau langsung saja menuju kesini

3. Tunggu sampai halaman situs tampil secara sempurna dan masuklah ke opsi 'Sign-in & Security'

4. Di dalam menu tersebut pilih opsi 'Password', di opsi tersebut anda akan bisa melihat kapan waktu terakhir anda mengganti password.


change password akun google

5. Akan ada tampilan baru untuk melakukan penggantian password baru, silahkan isi password baru anda, setelah selesai dan yakin dengan password baru silahkan klik tombol 'change password'

change password akun google

6. Untuk mencobanya silahkan logout dari akun google dan masuklah kembali dengan password baru, bila berhasil maka anda sukses melakukan pembaruan password.

Mudah sekali bukan cara mengubah password akun google dari smartphone android ?, semoga tips diatas bermanfaat. Untuk pertanyaan seputar akun google silahkan sampaikan pada kolom komentar di bawah artikel ini. terima kasih.

Jumat, 15 Januari 2016

Cara mengeluarkan Pembobol Akun FB dari perangkat lain

Bila pada postingan sebelumnya saya mengulas tentang cara melihat Pembobol akun Facebook maka kali ini Dunia android akan membahas kelanjutan postingan tersebut, agar lengkap dan tentunya pengguna android bisa mengamankan dengan maksimal akun miliknya. Akun FB yang terbuka di perangkat lain bisa dideteksi apabila kita telah mengaktifkan pengaturan keamanan tambahan di Facebook. Bila belum maka pemberitahuan akan adanya akun yang terbuka di perangkat lain tidak akan terdeteksi.
Pemberitahuan masuknya akun dari perangkat lain yang belum dikenali sebelumnya akan dilaporkan via email maupun notifikasi di pemberitahuan aplikasi facebook itu sendiri. Bila alamat email anda tidak tersinkronisasi secara otomatis di gadget atau smartphone yang anda gunakan maka ada satu pemberitahuan lagi yang bisa muncul untuk memberitahu anda ketika akun FB terbuka di perangkat lain, entah itu anda buka sendiri atau memang ada orang lain yang berhasil membuka akun tersebut.


Terbukanya akun Facebook di perangkat lain sebagai contoh anda saat ini sedang masuk dari smartphone yang sehari-hari anda gunakan, dan di tempat lain ada yang membuka akun anda seperti di PC atau smartphone lain maka server Facebook akan mendeteksinya dan mengirim laporannya kepada pengguna yang memiliki akun tersebut. Karena ada pelaporan pemberitahuan bahwa terjadi aktifitas di akun anda tentu anda saat itu juga bisa mematikan dan menonaktifkan perangkat lain yang sedang membuka akun tersebut.

Nah, untuk pengguna yang sudah mengaktifkan mode keamanan pemberitahuan akun akan tampak notifikasi seperti gambar di bawah ini bila ada perangkat lain yang sengaja membuka akun tersebut dan tindakan si empunya akun akan sangat berpengaruh apakah akun yang terbuka tersebut ingin dinonatifkan atau memang diijinkan untuk tetap terbuka di perangkat lain yang terdeteksi.

pemberitahuan keamanan akun fb

Untuk penjelasan lebih lanjut bagaimana cara agar si pembobol akun dapat kita keluarkan dari aktifitas melihat dan masuk dari perangkat yang mereka gunakan ?, berikut caranya :

1. Silahkan klik pemberitahuan yang nampak pada notifikasi Aplikasi FB di perangkat anda.

2. SSeteah itu akan tampak aktifitas di tempat lain terhadap akun anda seperti jam, lokasi maupun peramban ( browser ) yang digunakan si pembobol akun.

3. Kalau anda yakin itu bukan perangkat milik anda maka silahkan tekan tombol 'Ini bukan saya'

pengaturan keamanan fb

4. Akan muncul opsi dan pemberitahuan yang menandakan akun tersebut telah diputuskan dari perangkat, dan yang perlu anda lakukan adalah memberi opsi untuk mengganti kata sandi anda.

notifikasi fb

5. Ketika anda mengubah kata sandi di opsi tersebut maka browser atau perangkat yang berhasil masuk atau menyusup akan terhenti dan keluar secara otomatis.

Dengan cara diatas pengguna facebook akan dapat mengamankan akunnya dari para pembobol dengan mudah tanpa perlu adda rasa was-was sama sekali. Semoga tips Keamanan aplikasi FB diatas bermanfaat.

Kamis, 14 Januari 2016

Cara Melihat Pembobol Akun Facebook

Pengguna Aplikasi Media sosial Facebook atau FB seringkali mempermasalahkan keamanan akun miliknya, seperti halnya pembobolan akun milik seseorang karena kelalaian pengguna ataupun ketidaktahuan pengguna dikarenakan pengaturan default aplikasi memang tidak ditujukan untuk tingkat keamanan akun berlapis. Padahal aplikasi Facebook dari waktu ke waktu memperbaharui aplikasinya agar keamanan akun penggunanya semakin ditingkatkan dengan pengaturan keamanan tambahan.
Demi meningkatkhan keamanan akun agar tidak kebobolan atau diambil alih oleh orang lain tentu opsi pengaturan tambahan di Facebook harus diaktifkan. Ada beberapa opsi supaya akun pengguna FB aman dari penjarahan pihak lain dan Salah satu cara supaya akun kita tidak jatuh ke tangan orang lain adalah dengan cara pemberitahuan dini tentang siapa saja orang yang masuk ke akun milik kita. Seperti dalam ulasan kali ini saya akan membahas bagaimana mengatur agar ada pemberitahuan yang masuk ketika ada pihak lain yang berhasil masuk ke dalam akun. Dalam opsi pemberitahuan nanti anda akan mendapat notifikasi via Email ketika ada perangkat lain (selain gadget yang anda gunakan) sedang membuka akun anda.

email pemberitahuan
contoh email pemberitahuan

Dengan adanya pemberitahuan dari email tersebut anda akan bisa melihat akun anda diakses via perangkat apa dan dengan peramban apa, jadi pemilik akun akan semakin mudah memonitor akunnya apakah aman atau tidak. Nah, bagaimana cara mengaktifkan notifikasi ketika ada orang lain mengakses akun Facebook kita ?, simak caranya di bawah ini.


1. Buka aplikasi Facebook di smartphone, untuk cara di PC intinya urutannya sama saja.

2. Setlah terbuka, masuk ke menu pengaturan, letaknya di pojok kanan atas ( tanda garis 3 horisontal).

3. Setelah masuk ke opsi pengaturan, masuk ke menu pengaturan akun kemudian cari opsi Keamanan.

pengaturan akun fb

4. Dari menu keamanan tersebut silahkan menuju opsi 'peringatan masuk'.

peringatan masuk fb

5. Di peringatan masuk tersebut ada 2 opsi, yaitu Pemberitahuan dan Email

opsi pemberitahuan fb

6. Atur terlebih dahulu opsi Pemberitahuan dengan menyalakan opsi 'Dapatkan pemberitahuan', Klik simpan.

7. Setelah anda mengaktifkan opsi pemberitahuan selanjutnya masuk ke opsi Email, aktifkan pula opsi 'dapatkan peringatan email' dan klik simpan.

opsi keamanan pemberitahuan fb

8. Setelah hal diatas anda lakukan silahkan tutup kembali pengaturan dan lanjutkan aktifitas Berselancar di FB seperti biasa.

Pertanyaannya, kemanakah alamat email pemberitahuan tersebut terkirim ?, tentu saja alamat email facebook anda atau email yang terkait dengan facebook milik anda yang akan menerima pemberitahuan tersebut. Semoga tips keamanan aplikasi facebook diatas bermanfaat. Ajukan pertanyaan sekiranya ada yang belum bisa melakukan pengaturan keamanan FB di kotak komentar bawah artikel ini. Terima kasih.