xx

xx
Tampilkan postingan dengan label password. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label password. Tampilkan semua postingan

Senin, 14 Maret 2016

Cara Hapus Sandi Tersimpan di Opera Android

Anda pengguna aplikasi browser Opera android ?, mungkin anda pernah saat melakukan browsing dan masuk ke sebuah akun email, akun social media, maupun akun lainnya anda menyetujui opsi untuk menyimpan sandi. Bila iya berarti sandi anda sudah tersimpan di space aplikasi yang nantinya bisa anda gunakan lagi untuk masuk ke akun tanpa kembali mengetik ulang password. Yang jadi permasalahan, ada sebagian pengguna opera di smartphone android yang ingin semua password tersimpan di peramban tersebut dihapus secara permanen dengan alasan keamanan.


hapus sandi tersimpan di opera

Dengan adanya sandi tersimpan di browser opera sebenarnya sangat memudahkan pengguna yang tidak ingin disibukkan mengetik maupun mengingat kata sandi dari beberapa akun yang dia miliki. Namun karena alasan tertentu pengguna opera di android harus menghapus sandi tersimpan tersebut. Bila di opera versi PC sandi tersimpan bisa dihapus satu per satu atau dipilah-pilah namun di aplikasi opera khusus smartphone android hal tersebut tidak dapat dilakukan.
Baca juga : Fungsi Mode Off Road di opera


Penghapusan sandi yang tersimpan di browser opera android hanya bisa dilakukan sekali jalan alias semua sandi terhapus tanpa terkecuali. Jadi apabila anda ingin menghapus password tertentu tidak akan bisa. Nah, bagaimana cara menghapus sandi tersimpan di opera android ?, simak caranya di bawah ini.

1. silahkan buka aplikasi peramban opera di smartphone anda

2. masuk ke pengaturan, letaknya di pojok kanan bawah bertanda ikon opera.


hapus sandi tersimpan di opera


3. Setelah masuk ke pengaturan, ada opsi 'hapus data penjelajahan' masuklah ke opsi tersebut.

4. tampak pada layar smarphone ada beberapa opsi penghapusan, silahkan beri tanda centang opsi 'hapus kata sandi yang tersimpan' kemudian tekan tombol OK.

5. Setelah proses penghapusan, silahkan coba login ke salah satu akun yang anda punya, pasti akan terlihat kosong kembali pada field isian sandi.

Semoga tips tentang cara menghapus sandi tersimpan di peramban opera diatas bermanfaat bagi pembaca Dunia Android semuanya, Terima kasih.

Jumat, 11 Desember 2015

Cara Buat Password huruf aman tanpa angka

Tahuah anda bahwa Password atau kata sandi sebuah akun menjadi salah satu target utama pembobol akun. Bukan karena Password bernilai uang besar namun Password suatu akaun dapat membuat rentetan masalah yang berimplikasi pada semua lini. Apalagi akun yang terpassword tersebut akun yang sangat penting dan ada rahasia didalamnya dimana tidak boleh ada seorangpun yang tahu. Itulah mengapa password menjadi topik di setiap pembahasan keamanan setiap akun masuk.

Bicara tentang password tentu setiap orang bisa membuatnya. Namun dari segi keamanan tentu tidak akan bisa menjamin bahwa password tersebut tidak dapat dibobol oleh orang lain. Password yang baik dan kuat tentunya disarankan menggunakan rangkaian huruf dan angka sedemikian rupa agar tidak dapat ditebak maupun di crwal secara otomatis melalui script pembobol kata sandi.


membuat password aman

Pertanyaan yang muncul, apakah bisa memperkuat kata sandi atau password hanya dengan menggunakan huruf saja tanpa angka ?, tentu saja bisa dan mudah sekali. Logika sederhananya, Password akan gampang ditebak orang lain bila kita menggunakan kata yang sudah familiar dan bisa ditebak orang lain dari profil yang kita miliki, mulai dari tanggal lahir, nama anak, nama pacar, hari perkawinan dan lain sebagainya. 

Namun ada tips yang sangat mudah sekali untuk membuat kata sandi dengan huruf namun sangat sulit untuk dibobol yaitu :


1. Tulis password dengan kombinasi huruf besar dan kecil secara acak. Contoh bila anda ingin membuat kata sandi 'ponselandroid', maka akan mudah ditebak. Lakukan secara acak antara huruf besar dan kecil seperti 'PoNSELandroiD'. Karena setiap kata sandi case sensitif ( peka huruf besar dan kecil) maka akan sangat sulit seseorang menuliskannya bahkan menebaknya sekalipun. 

2. Keuntungan dengan menggunakan kata sandi huruf besar dan kecil acak adalah walau teman anda tahu apa kata sandinya tentu tidak akan semudah ddalam menuliskannya karena beda besar kecilnya huruf berpengaruh.

3. Apabila tidak dengan opsi diatas maka gunakan opsi awalan dan akhiran dengan tanda khusus seperti tanda seru, tanda pagar, bintang atau sebagainya yang tentu saja anda akan lebih mudah mengingat dan mengetikkannya daripada menulis acak dengan huruf besar kecil.

Bagaimana, mudah dan simple sekali kan membuat password dengan menggunakan huruf namun tetap aman dan kuat ?, jadi tidak perlu panjang, njlimet dan bikin anda pusing dalam mencipta sbuah kata sandi sebuah akun. Buatlah minimal 8 charakter dan mudah diingat dengan kombinasi seperti cara diatas. Semoga bermanfaat.

Sabtu, 28 November 2015

Cara Hapus Sandi Tersimpan Di OPERA Android

Browser Opera di ponsel pintar android pastinya sudah tidak asing lagi bagi para peselancar dunia maya. Selain Browser yang sudah sama terkenalnya seperti browser chrome, browser firefox, Browser Safari maupun UC browser, Opera android memang layak untuk digunakan sebagai alternatif membuka situs-situs web dengan tampilan yang sangat responseif. Untuk pembahasan kali Ini dunia android akan memberikan tips-tips seputar cara menghapus kata sandi yang tersimpan di Browser Opera android.

Sebelum membahas langkah demi langkahnya sedikit saya akan mengulas tentang sandi tersimpan. Apa itu sandi tersimpan dan apa gunanya ?. Sandi tersimpan merupakan kata sandi atau password yang anda gunakan untuk masuk ke dalam akun tertentu seperti akun email atau akun login lainnya. Dimana password atau sandi yang anda ketikkan akan tersimpan di perangkat keras ponsel ( memori ) sehingga ketika suatu saat anda ingin masuk atau login ke akun milik anda maka sandi tersebut akan otomatis muncul sesuai dengan username yang anda masukkan.

Di sisi lain, walau kata sandi yang tersimpan di browser sangat menguntungkan pengguna android, namun adakalanya pengguna ingin kata sandi tersebut dihapus secara permanen dari perangkat kerasnya ( Ponsel ) karena alasan keamanan atau alasan yang lainnya.


Nah kali ini dunia android akan mengulas cara menghapus kata sandi tersimpan di smartphone android khusus untuk Browser Opera. Silahkan simak caranya di bawah ini.

1. Pertama kali buka browser Opera di ponsel android sobat.

2. setelah halaman terbuka dengan sempurna silahkan klik tanda ikon opera di pojok Kanan bawah atau pojok kanan atas ( tergantung versi opera yang terinstall )


pengaturan opera android

3. Kemudian Klik atau masuk ke opsi Pengaturan.

4. Setelah masuk ke opsi pengaturan, silahkan pilih opsi 'Hapus data Penjelajahan'

hapus kata sandi opera


5. Akan tampak beberapa opsi data yang akan dihapus, silahkan pilih opsi pertama yaitu 'Hapus sandi yang tersimpan' kemudian tekan tombol OK.

hapus sandi tersimpan opera

6. Selesai

Dengan cara diatas maka kata sandi apapun yang tersimpan di Ponsel ketika anda berada pada browser Opera akan terhapus semua. Apakah sandi tersimpan di browser lain akan terhapus pula ?, tenang, kata sandi atau password di browser lainnya akan aman sebelum anda benar-benar menghapusnya.