xx

xx
Tampilkan postingan dengan label chrome. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label chrome. Tampilkan semua postingan

Jumat, 06 Mei 2016

Cara gunakan tool pencarian kata di halaman chrome browser

Peramban atau browser di android memang semakin banyak pilihan dengan bermacam fitur didalamnya. Disini Dunia android tidak akan membahas kelebihan masing-masing aplikasi browser di smartphone. Fokus pembahasan admin saat ini adalah tips tentang cara melakukan pencarian kata atau kalimat dalam browser Chrome ketika menelusuri suatu situs atau halaman website. Maksudnya gimana ?, simak terus pembahasannya di bawah ini.

Bagi anda yang suka berselancar di dunia maya tentunya ingin sesekali mencari suku kata, topik atau headline berita dan semacamnya, dimana sebagai penyingkat waktu anda perlu melakukan filter kata agar kata yang anda inginkan segera ketemu. Daripada harus membaca satu per satu judul artikel dan scroll ke bawah secara bolak-balik belum tentu kalimat atau artikel yang anda inginkan ada di halaman situs tersebut.

Bagi anda yang suka memakai browser chrome di android ada tool khusus yang memang tersedia untuk memudahkan penggunanya mencari kata atau kalimat di halaman yang sedang terbuka. Mau tahu caranya gimana ?, simak tipsnya di bawah ini.

1. Buka browser chrome di ponsel android dan masuk ke salah satu situs yang anda suka.

2. Setelah halaman situs sudah terbuka sempurna, silahkan tekan tombol menu chrome, letaknya di bagian atas sebelah kiri browser (tanda titik 3)

3. Akan muncul beberapa opsi pilihan, silahkan masuk ke opsi 'cari pada laman'

Fitur cari kata di browser chrome
4. Setelah menekan opsi cari pada laman, akan muncul kotak isian di bagian atas browser, silahkan ketik kata yang anda cari.

Cara cari kata di chrome

5. Hasil dari kata yang anda ketikkan akan tampak pada halaman berupa kata yan tersorot berwarna orange atau kuning. , jumlah kata yang terlacak juga ditampilkan di halaman tersebut.

Tips diatas bisa juga sobat pakai untuk mencari kata di halaman social media yang dibuka di browser chrome. Kalau ada yang mudah mengapa harus pilih yang merepotkan ?..hehe

Jumat, 29 Januari 2016

Cara buat Pintasan Situs di layar Utama Android

Melakukan aktifitas dengan perangkat android memang sangat meembantu dalam mobilitas penggunanya. Salah satu contohnya dalam hal berselancar di dunia maya sangat mudah dan hampir semua perangkat android saat ini kompatible dengan berbagai browser yang ada di market aplikasi. Berbicara mengenai browsing, anda tentu sudah tidak asing lagi denga. Browser milik google yaitu chrome, dimana browser ini sudah menjadi menu aplikasi wajib bagi sebagian besar pengguna android dalam memenuhi kebutuhan alat peramban yang aman dan ringan.

Disini dunia android tidak akan membahas tentang kelebihan dan kekurangan browser chrome. Tapi fokus tutorial kali ini yaitu tentang cara membuat pintasan atau shortcut halaman situs di layar utama smartphone android. Maksudnya, ketika anda berselancar di dunia maya melalui browser chrome tentu anda ingin menyimpan salah satu halaman yang sering anda kunjungi tanpa harus membuka browser dan mengetikkan alamat situs bukan ?.

Pintasan situs chrome

Membuat pintasan hampir sama dengan melakukan bookmark terhadap alamat situs yang dikunjungi. Namu. Perbedaannya ada pada kecepatan pintasan dan kemudahan pengguna dalam mengakses situs yang bersangkutan. Bila bookmark di browser chrome pengguna harus terlebih dahulu membuka aplikasi chrome. Namun di pintasan atau shortcut pengguna tidak perlu repot membuka browser untuk pertama kali. Pengguna hanya tinggal melakukan klik terhadap pintasan yang ada di layar utama dan akan langsung masuk ke situs yang bersangkutan.

Mau tahu cara membuat pintasan atau shortcut situs di layar utama smartphone anda ? Silahkan simak tutorialnya di bawah ini.

1. Pertama kali buka aplikasi chrome di smartphone anda.

2. Masuklah ke situs yang nantinya ingin anda buat pintasannya.

3. Setelah situs terbuka sempurna, silahkan klik tombol menu di browser chrome. Letaknya ada di pojok kanan atas ( tanda garis jajar 3 ).

4. Setelah masuk di menu, pilih opsi 'tambahkan ke layar utama'

Pintasan situs

5. Akan tampak isian dimana anda bisa menamainya sesuai keinginan anda, kemudian klik tombol 'tambahkan'

6. Seketika itu pula shortcut akan ditambahkan di layar utama ponsel anda.

7. Selesai.

Dengan cara diatas pengguna google chrome tidak perlu lagi susah-susah mengetik alamat atau mencari situs di dalam bookmark untuk dikunjungi. Pengguna tinggal melakukan eksekusi terhadap shortcut situs yang sudah tercipta di layar utama gadget kesayangannya. Semoga bermanfaat.

Sabtu, 19 Desember 2015

Cara salin teks situs yang tidak bisa copas di Android

Pernahkah anda suatu waktu ingin melakukan copy (menyalin) teks dari halaman situs yang anda kunjungi namun tidak bisa dilakukan ?. Alih-alih ingin menyalin teks di tampilan layar browser smartphone, menyorot teks-pun tidak bisa dilakukan. Apa yang terjadi ? Apakah ponselnya yang rusak atau situsnya yang rusak ?. Tidak, tidak ada yang salah dengan smartphone atau situs yang anda kunjungi, namun memang ada setelan khusus pemilik situs yang ingin artikelnya tidak dapat disalin oleh pembacanya, baik via PC maupun via smartphone.

Salin teks situs

Teks yang tidak bisa dicopy bahkan disorot-pun tidak bisa, itu merupakan pengaturan pemilik situs yang telah meng-utak atik kode HTML situsnya dengan script khusus sehingga pembaca tidak bisa melakukan copy paste seenaknya. 

Lalu apa yang harus pembaca situs lakukan agar tetap dapat melakukan copy paste (menyalin) isi situs tersebut dengan mudah ?. Dunia android akan memberikan tipsnya untuk anda di bawah ini. 


Berikut ini Cara menyalin (copy) teks di situs yang tidak bisa dicopy paste. Dalam tutorial ini saya khususkan bagi pengguna smartphone android walau pada dasarnya semua langkah di bawah ini nanti bisa dilakukan di gadget lain maupun PC. Kali ini yang akan kita jadikan bahan percobaan adalah menyalin isi teks situs di browser Chrome android.

1. Sayaa beranggapan anda sudah membuka browser chrome dan membuka situs yang tidak bisa disorot / disalin isinya.

2. Klik menu dan pilih opsi setelan
Setelan situs chrime

3. Setelah masuk ke menu setelan, pilih opsi 'setelan situs'

4. Di menu setelan situs ada beberapa opsi yang bisa digunakan untuk menentukan bagaimana nantinya browser bertindak sesuai setelan yang kita tentukan. Silahkan pilih opsi 'java script'

Setelan java script chrome

5. Setelah opsi java script terbuka, anda akan melihat slider dalam keadaan aktif, nonaktifkan fungsi java script tersebut.

Java script chrome

6. Setelah itu kembali ke halaman dimana situs yang tidak dapat anda copy (salin ) isinya. Lakukan refresh page (muat ulang halaman) situs dan mulailah menyorot teks yang ingin anda salin.

Dengan cara diatas pengunjung situs di smartphone akan mudah melakukan opsi copy paste terhadap isi situs. Namun anda harus mengembalikan setelan java script pada browser tersebut kedalam keadaan aktif karena beberapa situs saat ini memerlukan fungsi java script untuk berjalan di browser pengunjung. 

Semoga tips diatas bermanfaat. Jangan lupa baca juga tips dan ulasan seputar android lainnya yang tentu menarik untuk dibaca. Terima kasih.